Sabtu, 05 Desember 2009

STOP Memberikan uang pada anak jalanan



Banyak pihak dan yayasan yang telah mencoba
menolong mereka dengan
memberikan sekolah gratis, makanan gratis dan
rumah singgah bagi
mereka.
Namun mereka tetap kembali ke jalan.
Mengapa ?
Karena Uang Anda !
Karena setiap hari mereka memperoleh "uang gampang"
paling sedikit Rp. 25.000,-
itu berarti dalam sebulan mereka bisa memperoleh
Rp. 750.000,-
Jumlah yang cukup besar,
tidak heran mereka memilih untuk tetap di jalan.

Tapi jika dibiarkan, 10-20 tahun lagi mereka akan
tetap berada
dijalanan
dan bisa jadi menjadi preman yang tinggal di jalan dan
melahirkan anak-anak kurang mampu dan
yang tidak Berpendidikan.
Ini akan menjadi lingkaran setan di negara kita.

Mereka bukannya tidak punya pilihan lain,
apa yang bisa kita lakukan agar mereka tidak
berada di jalanan lagi ?

BERHENTI MEMBERIKAN UANG KEPADA MEREKA!!!

Dengan begitu kita menolong mereka dari
resiko-resiko berbahaya
serta memberikan kesempatan kepada mereka untuk
menyambut uluran tangan yayasan dan
melakukan hal-hal yang berguna untuk masa depannya
kelak.
Lewat tindakan kita dan kesempatan yang kita berikan,
kita secara tidak langsung sedang memulihkan
hak-hak asasi anak menurut
Konvensi hak anak PBB (diratifikasi Keppres RI No.
36/1990) :
- Hak untuk hidup
- Hak untuk tumbuh dan berkembang
- Hak untuk memperoleh perlindungan
- Hak untuk berpartisipasi

Dengan kita berhenti memberikan "uang gampang" berarti
kita telah menjadi sukarelawan pasif dalam usaha
pemulihan hak asasi
anak.
Disatu sisi kita kasihan melihat mereka
namun jika kita memberi uang maka mereka akan
tetap seperti itu dan
tidak mau menyambut uluran tangan dari yayasan2
yang berniat membantu
mereka.
Di sisi lain dengan tidak memberikan uang
maka kita berharap masa depan mereka
akan lebih baik dari sekarang ini.

MOHON SEBARKAN....

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More